Sabtu, 20 Februari 2016

THE WEDDING: BENNY & LIA

MC Wedding: Benny & Lia


Sabtu, 20 Februari 2016
Jam 08.00-15.00 wita
Ged. Grand Mahakam

"Dan diantara tanda-tanda kekuasaan-Nya ia ciptakan untukmu pasangan hidup dari jenismu sendiri supaya kamu mendapat ketenangan hati dan dijadikan-Nya rasa kasih sayang diantara kamu. Sesungguhnya yang demikian menjadi tanda-tanda kebesarannya bagi orang-orang yang berpikir" (QS. Ar-Rum:21)


Sungguh indah sayap kupu-kupu
Riang gembira menari-nari
Selamat menempuh hidup baru
Hari bahagia Telah Menanti

Halo lovers
Senang banget akhirnya bisa ngepost moment wedding yang ini.
Kali ini...
Caca dipercaya membawakan hari bersejarah un pasangan gokil ini.

Diawali dengan prosesi akad nikah yang tidak boleh lewat dari jam 09.00 wita. Kemudian dilanjutkan dengan resepsi yang dimulai jam 11.00 wita.

Thanks
Photo by Yuda Alfiantara


Cinta adalah caraku bercerita tentang dirimu
Caraku menatap kepergianmu
Dan caraku tersenyum saat menatap indah wajahmu.

Cinta, aku mencintaimu dengan bebas
Sehingga saat kau ingin berlabuh
Di sanalah senyumku selalu menanti kehadiranmu
Dengan cinta.


Benny dan Lia
Mereka ini adalah pasangan gokil abis.
Gimana nggak gokil??
Bayangin aja, pacaran 9tahun

Udah saling kenalan sejak masih duduk di bangku kuliah,
Fakultas Kehutanan
Universitas Mulawarman
Tahun 2004

Awal kenal ketika masa orientasi kampus. Waktu itu belum ada rasa Tapi udah saling liat-liatan.
Padahal mereka punya pacar masing-masing loh....
Yaah namanya jodoh. Nggak ada yang tahu kan.


Laila canggung bersuar merdu
Menari-mari burung merpati
Cantiknya gaun baruku
Hasil indah dari Ellisperi

Thanks
Gaun by Ellisgown
Photo by Yuda Alfiantara


Oya lovers..
Setiap cinta pasti punya cerita.
Begitu juga dengan pasangan gokil ini.

Benny, tipe ceweknya adalah wajah ala oriental yang punya mata sipit.
Pas banget meskipun Lia tidak ada keturunan Chinese nya, Tapi kalau tertawa mata Lia suka hilang.

Inilah yang membuat mereka bertahan 9tahun. Pacaran mereka santai dan selalu dihiasi dengan canda tawa.

Mereka punya panggilan khusus juga lho...
Kalau Lia memanggil Benny dengan sebutan kakak Dayak. Karena Benny ada keturunan Dayak. Sedangkan
Benny memanggil Lia dengan sebutan Adik Cina karena mata yang sipit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar